-->

Terjemah-Lirik-Lagu-Barat.Blogspot.Com - Tempatnya Arti Lirik Lagu dan Terjemahan Lirik Lagu Barat

Lady Antebellum

Lady Antebellum Terjemah Lirik Lagu BaratLady Antebellum dibentuk pada tahun 2006 di Nashville, Tennessee, oleh Charles Kelley, Dave Haywood dan Hillary Scott. Scott adalah putri dari penyanyi country Linda Davis sedangkan Charles Kelley adalah saudara dari artis pp Josh Kelley. Hubungan keluarga serta ikatan industri musik ini ikut membantu launchingnya band ini.

Kelley pindah ke Nashville pada pertengahan tahun 2005 dari Winston-Salem, Karolina Utara, dimana dia bekerja di konstruksi bersama saudaranya, John. Niatan untuk meraih kesuksesan sebagai artis country solo mengantarkannnya untuk menyakinkan teman kelasnya di sekolah menengah, Haywood, untuk pindah ke Nashville dari Georgia pada tahun 2006 agar mereka bisa menulis musik bersama-sama. Tak lama setelah itu, Scott kenal dengan Kelley dari MySpace, dan mereka mulai bercakap-cakap di sebuah klub musik Nashville dan mengundang Scott untuk bergabung dengannya dan Haywood dalam sebuah grup baru, yang akan dinamai Lady Antebellum.

Di sebuah acara radio BBC pada tanggal 9 Agustus 2010, band ini menjelaskan bahwa nama Antebellum didapat saat mereka memotret rumah "antebellum". Gaya arsitektur antebellum (antebellum artinya "sebelum perang") merupakan rumah perkebunan besar di Selatan Amerika. Saat sedang memotret itu salah seorang anggota grup berkata bahwa nama itu bis amenjadi nama band besar, dan tidak lama setelah itu mereka menamai band mereka Lady Antebellum. Trio ini kemudian mulai tampil pada acara-acara lokal di Nashville sebelum menandatangani kontrak dengan Capitorl Records Nashville pada bulan Juli 2007. Dalam sebuah wawancara dengan Radio Sirius Satellite, Scott menyatakan bahwa dirinya ditolak dari acara American Idol dua kali, bahkan dia tak berhasil masuk ke putaran pertama.

Berikut ini album dan singles yang telah mereka hasilkan:

Album: Need You Now (26 Jan 2010)
Singles:
* Need You Now * Our Kind of Love * American Honey * Hello World * Perfect Day * Love This Pain * When You Got a Good Thing * Stars Tonight * If I Knew then * Something 'Bout a Woman
* Ready to Love Again

Album: Lady Antebellum (15 Apr 2008)
Singles:
* Love Don't Live Here * Lookin' for a Good Time * All We'd Ever Need * Long Gone * I Run to You * Love's Lookin' Good on You * Home is Where The Heart is * Things People Say * Slow Down Sister * Can't Take My Eyes off You * One Day You Will * Emily

Album: Unknown
Singles:
* Never Alone

Labels: Biografi, Discografi

Thanks for reading Lady Antebellum. Please share...!

0 Komentar untuk "Lady Antebellum"

Back To Top